Tanda – Tanda Bahaya Persalinan

Tanda – Tanda Bahaya Persalinan – Moment hamil dan melahirkan memang menjadi sebuah moment yang sangat dramatis dan tak akan pernah terlupakan bagi seorang wanita. Setiap wanita tentu saja sangat mengharapkan semua proses yang dialaminya dari hamil dan sampai melahirkan berjalan dengan mulus, lancar dan tanpa kendala.

Akan tetapi terkadang keadaan yang kurang bersahabat. Dan ada beberapa tanda – tanda yang membuat ibu harus melakukan persalinan dengan bantuan medis. Lalu apakah saja tanda – tanda bahaya persalinan yang membutuhkan bantuan medis dengan segera dan tidak boleh sampai terlambat?

Tanda – Tanda Bahaya Persalinan

Ada beberapa tanda bahaya persalinan yang Anda perlu tahu agar tidak terlambat dalam penanganan nantinya. Diantara tanda – tanda bahaya persalinan diantaranya :

Tidak kuat mengejan

Dalam rangka persalinan tentu saja mengejan sangat penting dilakukan karena mengejan ini akan sangat membantu dalam mendorong bayi keluar melalui jalan lahirnya. Kemampuan seorang ibu dalam mengejan yang tepat tentu akan sangat menentukan keadaan bayi yang dilahirkan. Jika seluruh kondisi bayi dan kondisi jalan lahir ibu memenuhi syarat untuk dilangsungkan proses persalinan normal tetapi ibu tidak dapat mengejan dengan baik maka terpaksa caesar yang harus dilakukan atau bayi tidak dapat diselamatkan.

Ibu mengalami kejang

Ketika proses persalinan dilangsungkan dan kemudian ibu tidak sadar atau malah kejang – kejang Anda harus segera meminta pertolongan. Segera mobilisasi seluruh tenaga yang ada dan kemudian Anda perlu siapkan fasilitas tindakan gawat darurat. Anda juga perlu sesegera mungkin melakukan penilaian keadaan umum termasuk tanda vital dan cari solusinya bersama dokter agar nyawa keduanya dapat  tertolong.

Bayi tidak lahir dalam 12 jam sejak terasa mulas

Persalinan yang lama di Indonesia merupakan masalah besar yang sangat fatal karena dapat berbahaya atas kondisi ibu hamil dan janin didalam rahim apalagi kalau persalinan dilakukan di dukun. Persalinan lama merupakan persalinan yang terjadi selama 18 jam bagi multigravida atau 24 jam untuk primigravida. Persalinan ini dapat berbahaya bagi ibu dan janin jika tidak dilakukan pertolongan yang tepat. Karena itu ketika bayi tidak kunjung lahir setelah 12 jam perut terasa mulas perlu langsung diberikan pertolongan yang tepat.

Lainnya  Makanan Sehat Pelancar ASI

Demikian sedikit informasi yang Anda perlu pahami. Semoga informasi yang kami berikan diatas untuk Anda tentang Tanda – Tanda Bahaya Persalinan menjadi informasi yang bermanfaat.